Monday, 20 July 2009

kita juga guru lho

pagi ini saya liat iklan dari departemen pendidikan ........ www.jugaguru.com

seneng banget deh rasanya kalo para pengajar di lembaga pendidikan non formal itu juga diakui dedikasinya di dunia pendidikan. kenapa? karena banyak banget temen2 pengajar yang bukan berasal dari lembaga formal ini juga banyak berjuang untuk mencerdasakan bangsa. bahkan banyak pula diantara mereka yang melakukannya bukan demi satu dua rupiah. tapi karena mereka melakukannya lebih karena rasa prihatin karena anak2 sekitar mereka tidak dapat mengenyam pendidikan.

kalo seorang guru dari lembaga formal mungkin cenderung hanya bertugas pada saat jam kerja atau pada saat dia mengajar saja. temen2 dari lembaga non formal biasanya bekerja hampir 20 jam ...... mereka berpikir keras bagaimana memberikan pendidikan kepada anak2 yang membutuhkan .... tidak hanya oendidikan seperti di sekolah formal saja tapi juga budi pekerti dan bekal2 agar anak2 didiknya bisa mandiri dan siap menghadapi hidup :)

sebagai salah satu relawan ..... saya pengen mengajak temen2 untuk semakin berjuang dan berkarya dalam meningkatkan kualitas manusia Indonesia baik dalam bidang pendidikan, tata krama dan budi pekerti juga kepedulian dengan lingkungan.Karena
masih banyak anak2 yang meski mendapatkan pendidikan formal dengan baik tapi ternyata tidak siap dalam menghadapi 'hidup di dunia nyata'.

No comments: